Pra PKPNU Unusida

Pada Kamis 09/02/23 di Gedung PCNU atau PKB Sidoarjo, mengadakan Pra PKPNU untuk warga Nu di Unusida yang dihadiri oleh Pak Taufik selaku Mc, Bapak Aris Karomay sebagai perwakilan Pcnu dan Unusida, dan Bapak Dodik sebagai Mentor atau Pemateri PKPNU dari PCNU Sidoarjo. Beliau menjelaskan semua random acara sekaligus sejarah dari Pkpnu. Pendidikan Kader Penggerak Nahdlatul Ulama (PKPNU) lahir dan tumbuh dengan latar belakang kebutuhan mendesak, akan kesadaran berjamaah dalam shof yang rapi. Sejauh ini pendidikan kader yang dilakukan oleh badan otonom (banom) NU belum memenuhi watak kolosal, selain karakter lain yang bersifat ideologis untuk memenuhi kebutuhan kepengurusan NU. PKPNU dirancang untuk mendidik kader militan dengan tujuan untuk melahirkan satu lapisan kelas penggerak ditengah warga nahdliyin. Namun satu hal yang perlu diingat, bahwa selapisan kader militan tersebut baru kuat dalam ideologi. Jadi, masih perlu bekal tambahan untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas dalam tugasnya sebagai kader penggerak. serta untuk warga nu di Univeritas Nu Sidoarjo untuk mengikuti kegiatan tersebut bentuk dari kegiatan untuk menangkal radikalisme yang kabarnya saat ini sudah menyusup kejalur pendidikan. serta kegiatan itu merupakan langkah konkret untuk melahirkan kader-kader NU dilingkungan Unusida yang berkualitas dan mampu memahami tatakelola organisasi dengan baik dan berakhlak Ahlusunnah Wal Jama’ah.