Pameran Akhir DKV

Fakultas Ilmu Komputer Prodi Desain Komunikasi Visual Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo kembali menggelar “Visual Localissection” yang pada tahun ini bertempat di Exhibition Hall – Gedung 2 Lantai 4. Pameran yang berlangsung pada hari Sabtu-Minggu 18/03/23, dibuka untuk umum sehingga lebih banyak pengunjung yang berkesempatan untuk mengapresiasi karya dari mahasiswa Desain Komunikasi Visual Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo. Jurusan Desain Komunikasi Visual berupaya mempersiapkan mahasiswa-mahasiswanya untuk menghasilkan suatu karya yang merupakan proses kreatif yang menggabungkan tampilan visual yang artistik dan teknologi untuk mengkomunikasikan suatu ide. Pameran ini menjadi ajang bagi para mahasiswa DKV menunjukkan hasil kerja keras mereka dalam pembuatan tugas akhir dan juga menjadi pintu agar karya-karya mereka dapat diwujudkan menjadi suatu produk yang dapat dinikmati masyarakat luas.

Terdapat empat bidang konsentrasi yang dapat dipilih mahasiswa DKV sesuai dengan minatnya masing-masing: Desain Grafis, Kreatif Periklanan, Desain Logo, Fotografi dan Typografi. Menurut Vega, salah seorang mahasiswa DKV yang memilih bidang konsentrasi fotografi, pembuatan tugas akhir ini digarap melalui proses yang tidak sederhana. Dkv Dibentuk berdasarkan perkembangan zaman yang menuntut penyampaian informasi dan komunikasi melalui gambar, tanda/simbol, atau unsur grafis lainnya, yang berisi pesan dan diungkapkan secara kreatif dan komunikatif  serta  mengandung solusi (alternatif) untuk permasalahan yang hendak disampaikan (sosial maupun komersial) pada masyarakat