Harlah Unusida Ke-9

Sidoarjo-Memperingati Hari Ulang Tahun atau Harlah Universita Nahdlatul Ulama Sidoarjo yang ke-9 dan pihak kampus menggadakan acara jalan sehat dan tumpengan yang diselenggarakan oleh pihak Unusida pada tanggal 02/07/2023, pada hari Minggu dan antusias dari para peserta jalan sehat sangat ramai dan di mulai dari Gedung Unusida 2, Jalan safe and lock, km 5,5 rangkakidul-sidoarjo. Lalu memutari sebagian wilayah terdekat kampus Unusida dan berakhir pada pintu atau gerbang kampus Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo. Saat jalan sehat banyak sekali peserta yang mengikuti mulai dari Mahasiswa, Tendik, Dosen, PCNU Sidoarjo beserta keluarganya masing-masing. Panitia juga membawa tim medis, jika ada yang kelelahan saat berjalan dan para peserta yang hampir sampai di garis finish mereka memasukkan kupon undian berhadiah dan akan di undi saat peserta akan memasuki garis finish. Sesampainya disana para peserta jalan sehat ini sampai di garis finish disana langsung disuguhkan dengan banyaknya sekali stand-stand makanan dan juga produk lokal yang dijajalkan produk mereka di setiap barisan-barisan stand terdapat juga stand makanan, dengan alunan musik band dari Dosen dan Tendik Unusida yang memeriahkan dan menghibur mereka yang masuk kedalam garis finish sambil menikmati suasana disana. Banyak sekali yang bisa di lihat seperti games yang ada di stand, maupun yang ada di panggung utama dan juga pemotongan tumpeng, sebagai simbolisasi kampus Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo yang sudah berusia 9 tahun. menjadikan tahun yang ke-Emasan dan para atasan juga memberikan sepatah atau dua kata untuk mengucapkan terima kasih, kepada para peserta yang sudah ikut serta di dalam kegitan jalan sehat ini. Lalu ada beberapa hiburan dari beberapa pihak Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo, sambil mendengarkan dan melihat penilaian tumpengan yang terbuat dari jajanan anak kecil, serta juga panitia memberikankupon hadiah doorprize sebagai hadiah Utama dan hadiah hiburan untuk peserta jalan sehat, serta konser band sebagai hiburan pada akhir acara dengan melihat keseruan dari para peserta yang telah ikut serta dalam acara ini.